You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
67 PO Bus Angkat Kaki dari Terminal Pulogebang
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

67 PO Bus Angkat Kaki dari Terminal Pulogebang

Puluhan agen Perusahaan Otobus (PO) yang seharusnya beroperasi di Terminal Pulogebang, Jakarta Timur menghilang. Diduga penyebabnya, karena hingga saat ini operasi terminal tersebut belum bisa maksimal.

Saat ini yang masih bertahan hanya tiga PO bus dengan total armada 15 unit

Kepala UPT Terminal Pulogebang, Nurhayati Sinaga mengatakan, awalnya ada 70 PO bus yang memasukkan armadanya di terminal tersebut. Namun belakangan hanya tersisa tiga PO yang masih bertahan.

"Saat ini yang masih bertahan hanya tiga PO bus dengan total armada 15 unit," ujar Nurhayati, Jumat (22/1).

Terminal Pulogebang Belum Bisa Dioperasikan Maksimal

Tiga yang bertahan yakni PO Bus Budiman, Rosalia Indah dan Bus Damri tujuan Bandara Soekarno Hatta. Rata-rata jumlah penumpang yang naik dari terminal ini sekitar 40 penumpang dan yang turun sekitar 17 penumpang.

Menurutnya, banyaknya PO yang keluar salah satunya karena belum diresmikannya Terminal Pulogebang akibat izin operasional dari Kementerian Perhubungan belum keluar. Kemudian akses keluar masuk tol yang belum rampung. Sehingga bus harus melintas ke jalur alternatif di Jalan Raya Komarudin sisi timur, yang terlalu sempit bagi bus AKAP.

"Ada juga yang memang izin trayeknya belum ke sini," tandasnya.

Pantauan Beritajakarta.com, sejumlah kantor perwakilan dan loket penjualan tiket terlihat sepi. Tidak ada aktifitas sama sekali di setiap loket maupun kantor perwakilan PO Bus. Hanya banyak terdapat spanduk dari berbagai PO Bus yang menunjukkan bahwa mereka pernah berada di terminal tersebut.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik